Cara membuat logo untuk blog secara online ini adalah yang paling praktis menurut saya, selain cepat dan cara tersebut tidak memerlukan keahlian edit foto khusus untuk membuat logo blog, beda halnya jika kita menggunakan software editor seperti Adobe Photosop atau software pembuat logo blog lainnya seperti Corel Draw dan lain-lain.
Pada situs pembuat logo ini tersedia juga banyak pilihan logo default juga font serta tampilan warna yang bisa kita ganti secara mudah. untuk menggunakan editor logo Online tersebut hanya jaringan internet kencang yang kita butuhkan tidak perlu spesifikasi laptop yang gahar. Kenapa demikian, karena tool ini bersifat online dan bisa diakses di PC atau dekstop maupun Smartphone asalkan memiliki koneksi internet.
Cara membuat logo blog secara online
- Step pertama yang kita lakukan ialah membuka situs logo editor online berikut http://www.onlinelogomaker.com/
- Setelah masuk pada situs tersebut, pilih Start Online Logo Maker dan
tunggu beberapa saat, karena kita akan masuk pada halaman editornya
alangkah baiknya jika kalian register dahulu jika kalian belum memiliki
akunnya atau buat lagi jika kalian lupa dengan menggunakan alamat email
kalian yang aktif, serta membuat user name dan pasword. Tujuan kita
mendaftar dulu agar hasil logo yang akan kita buat nantinya dapat kita
download dan kita simpan ke dalam Smartphone atau Laptop kita.
- Setelah selesai mengedit, lalu download logo untuk menyimpan hasilnya.
- Untuk ukuran pixel, kita bisa sesuaikan dengan kebutuhan kita, hasil download dengan format PNG.